GAME THEORY : PROTOTYPE 2

Jika di-post sebelumnya saya sudah membahas tentang game prototype 1, kali ini saya akan membahas tentang game prototype 2. Tentu game ini ada pembaharuan dalam cerita, dan tentunya kisahnya lebih seru lagi, ingin tahu gimana ceritanya ? langsung aja saya bahas :).


Apakah Anda masih ingat dengan semua manusia yang sudah Anda konsumsi dan bunuh sebagai Alex Mercer di seri Prototype pertama? Hampir jutaan nyawa manusia tidak berdosa melayang begitu saja akibat semua aksi “egois” yang dilakukan Mercer, termasuk tindakannya melepaskan virus Blacklight yang memulai semua malapetaka ini. Anda akan berperan sebagai James Heller, seorang tentara yang harus berhadapan dengan mimpi buruk tewasnya keluarga yang ia miliki akibat aksi Mercer. Kesedihan dan rasa frustrasi yang ia rasakan membawa Heller pada satu tujuan hidup yang baru, mencari dan membunuh Alex Mercer. Namun pertemuannya dengan sang target utama justru mengubah hidup Heller selamanya.

Di saat kritis hidupnya, kalah di bawah kekuatan super-besar Mercer, Heller justru harus berhadapan dengan kenyataan yang lebih buruk. Alih-alih membunuhnya, Mercer justru menyuntikkan Heller dengan “Mercer Virus” dan mengubahnya menjadi makhluk yang sama dengannya. Termakan kata-kata dari Mercer, Heller kemudian memindahkan fokus amarahnya untuk menghapus eksistensi Blackwatch dan Gentek yang bertanggung jawab atas kelahiran virus Blacklight. Namun semua misi yang ditempuh Heller justru menghasilkan fakta yang lebih mengejutkan. Seperti halnya Gentek dan Blackwatch, Mercer sendiri ternyata juga memiliki rencana jahat yang tidak kalah buruknya. Pada akhirnya, Heller terjebak di antara konflik kedua kepentingan yang sama-sama destruktif ini. Dengan kekuatan baru yang ia miliki, Heller terpanggil untuk memastikan kehancuran Mercer, Gentek, dan Blackwatch.

 Spesifikasi :
  • CPU: Intel Core 2 Duo 2.6 GHz, AMD Phenom x3 8750
  • CPU SPEED: Info
  • RAM: 2 GB
  • OS: Windows XP / Vista / 7
  • VIDEO CARD: NVIDIA GeForce 8800 GT, ATI Radeon HD 4850
  • SOUND CARD: Yes
  • FREE DISK SPACE: 10 GB 

Source :
https://www.systemrequirementslab.com/cyri/requirements/prototype-2/11392
http://jagatplay.com/2012/04/xbox/review-prototype-2-lebih-seru-lebih-brutal-lebih-sempurna/ 

Komentar

Postingan Populer